Indocement kembali mendapatkan Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) di 2021, pada tahun ini Indocement berhasil mendapatkan Penghargaan Emas (Gold Rank) untuk keempat kalinya secara berturut-turut. Penghargaan ini adalah bukti kualitas standar pelaporan yang terdepan dan transparan atas praktik bisnis berkelanjutan. Penghargaan ini didapatkan pada 18 November 2021.
ASRRAT merupakan penganugerahan penghargaan kepada lembaga yang berhasil mengomunikasikan kinerja keberlanjutan kepada pemangku kepentingan melalui laporan berkelanjutan (sustainability report) dengan baik berdasarkan standar Global Reporting Initiative (GRI), yang dilakukan oleh 21 orang assessor yang kompeten (Certified SR Specialist). ASRRAT diselenggarakan oleh National Center for Sustainability Reporting (NCSR) bekerja sama dengan Institute of Certified Sustainability Practitioners (ICSP).
Penghargaan ini memberikan reputasi positif bagi Indocement bukan hanya di Indonesia tetapi juga regional. Konsistensi pelaporan yang benar yang dilakukan oleh Indocement ini, juga diharapkan dapat memberi nilai tambah bagi penilaian PROPER.
Kami menggunakan cookies (serta teknik lain yang serupa) untuk membuat pengalaman anda di situs web kami lebih menyenangkan dan efisien. Cookies juga membantu kami memahami bagaimana situs web kami digunakan. Baca kebijakan cookies milik kami. Dengan menekan “Setuju” berarti anda sepakat dengan bagaimana kami menggunakan cookies.