Indocement menyelenggarakan acara penyerahan dana beasiswa kepada anak karyawan berprestasi pada 12 Oktober 2023, acara yang dilaksanakan secara hybrid ini diahdiri oleh Direktur Indocement Antonius Marcos, general manager dari tiga kompleks pabrik Indocement, CHCD Manager, SP ITP, IMI, dan tamu undangan lainnya. Acara ini dibuka oleh sambutan dari CHCD Manager Yulius Hadi Wijaya, dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa beasiswa ini adalah salah satu bentuk komitmen dan kepedulian pendidikan kepada anak karyawan yang aktif maupun sudah meninggal dunia. Pada tahun ini, beasiswa diberikan kepada 637 anak karyawan.
Tidak hanya mendapatkan dana beasiswa, penerima beasiswa juga diajak untuk plant tour untuk mengenalkan tempat kerja dimana orang tua mereka bekerja. Semoga anak-anak karyawan Indocement dapat terus meraih prestasi mewujudkan mimpi.
Kami menggunakan cookies (serta teknik lain yang serupa) untuk membuat pengalaman anda di situs web kami lebih menyenangkan dan efisien. Cookies juga membantu kami memahami bagaimana situs web kami digunakan. Baca kebijakan cookies milik kami. Dengan menekan “Setuju” berarti anda sepakat dengan bagaimana kami menggunakan cookies.