Keberlanjutan

Keberlanjutan

Kinerja Lingkungan Kompleks Pabrik Citeureup

Keanekaragaman hayati merupakan suatu istilah yang mencakup seluruh bentuk kehidupan yang mencakup gen, spesies tumbuhan, hewan, dan mikroorganisme yang menyertakan ekosistem dan proses ekologi yang terjadi di dalamnya (Sutoyo, 2010). Indonesia merupakan salah satu negara yang menjadi pusat keanekaragaman hayati dunia dan dikenal sebagai negara Megabiodiversity. Berdasarkan gambaran kawasan biogeografi, Indonesia memiliki posisi yang sangat penting dan strategis terhadap sisi kekayaan dan keragaman jenis tumbuhan beserta ekosistemnya. Dengan tingginya keanekaragaman hayati dan tingkat endemisme menempatkan Indonesia sebagai laboratorium alam yang sangat unik untuk tumbuhan tropik dengan berbagai fenomenanya (Anggraini, 2018).

Kegiatan studi keanekaragaman hayati di kawasan industri dan kuari penambangan Indocement Citeureup dilakukan untuk mengetahui kondisi pertumbuhan dan perkembangan vegetasi (flora) serta inventarisasi satwa liar (fauna). Adapun tujuan spesifik dari kegiatan ini adalah sebagai berikut :

  • Mengukur indeks keanekaragaman vegetasi setiap kategori landscaping serta tahap hidup pohon pada 4 area revegetasi; 
  • Menentukan komunitas vegetasi setiap kategori landscaping serta tahap hidup pohon pada empat area revegetasi; 
  • Menghitung estimasi biomassa, stok karbon, dan sekuestrasi karbon pada empat area revegetasi;
  • Inventarisasi satwa liar antara lain berupa avifauna, arthropoda (lepidoptera dan odonatan), mamalia, serta herpetofauna.

Hasil studi dituangkan pada Laporan Pemantauan Keanekaragaman Hayati yang dapat diakses pada laman ini. 

Ringkasan hasil studi dapat dilihat pada infografik dibawah ini:

Sumber: 

Pustaka: 
Anggraini, W. (2018). Keanekaragaman Hayati dalam Menunjang Perekonomian Masyarakat Kabupaten Oku Timur. Jurnal Aktual STIE Trisna Negara, 16(2) : 99-106
Sutoyo. (2010). Keanekaragaman Hayati indonesia Suatu Tinjauan: Masalah dan Pemecahannya . Buana Sains Vol 10 N0 2: 101-106, 2010 , 10 (2) : 101-106

Buku yang diterbitkan oleh Indocement terkait dengan Kompleks Pabrik Citeureup:

Laporan lainnya mengenai Keanekaragaman Hayati di Indocement Kompleks Pabrik Citeureup:

FOLLOW US ON