Tentang Kami

Tentang Kami

Manajemen

Simon Subrata

Ketua Komite Audit
Warga negara Indonesia, usia 59 tahun. Periode Jabatan Beliau terhitung sejak 2022-2025. Beliau meraih gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Indonesia dan Sarjana Sistem Manajemen Informasi dari Universitas Gunadarma. Sebelumnya, beliau pernah menjabat sebagai Audit Kantor Akuntan Publik Hans & Tuanakotta, Auditor Ernst & Young, Corporate Finance PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk., Direktur Keuangan PT Ariobimo Estate Perkasa dan Auditor di Keuskupan Agung Jakarta. Saat ini, beliau juga menjabat sebagai Direktur PT Digital Integrasi Solusindo, Ketua Pengurus Perkumpulan Perhimpunan St. Carolus dan Senior Partner Gan Kapital Group. Beliau tidak memiliki hubungan afiliasi dengan anggota Dewan Komisaris, Direksi dan Pemegang Saham Pengendali.

Simon Subrata

Ketua Komite Audit
Lihat Profil

Ludovicus Sensi Wondabio

Anggota Komite Audit
Warga negara Indonesia, usia 59 tahun. Periode Jabatan Beliau terhitung sejak 2022-2025. Meraih gelar Sarjana Ekonomi, Magister Manajemen Akuntansi dan Doktor Ilmu Akuntansi dari UI. Beliau pernah menjabat sebagai Expert Insurance Accounting Specialist di World Bank untuk membantu Pemerintah Indonesia dalam Program BPJS, Ketua Tim Akuntansi untuk IFRS 4 yang ditunjuk DSAK-IAI, dan fasilitator pada berbagai pelatihan dan program edukasi untuk Indonesian Accountants Associations (IAI) dan Indonesian Institute of Certified Public Accountants (IAPI). Saat ini, beliau juga menjabat sebagai Dosen Program Sarjana dan Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi, UI, Anggota IAPI, Member of Committee of Disciplinary and Investigative, Senior Audit Partner untuk Public Accounting Firm Mirawati Sendi Idris (MSId), dan Member of Moore Stephens International. Beliau tidak memiliki hubungan afiliasi dengan anggota Dewan Komisaris, Direksi dan Pemegang Saham Pengendali.

Ludovicus Sensi Wondabio

Anggota Komite Audit
Lihat Profil

Ancella Anitawati Hermawan

Anggota Komite Audit
Warga negara Indonesia, usia 60 tahun. Periode Jabatan Beliau terhitung sejak 2022-2025. Meraih gelar Sarjana Akuntasi serta gelar PhD dalam bidang Akuntansi dari Universitas Indonesia (UI), Magister Administrasi Bisnis bidang Keuangan dan Akuntansi dari Washington University. Sebelumnya, beliau pernah menjabat sebagai Anggota Komite Pemantau Risiko, PT BNI Tbk., Anggota Tim Implementasi Standar Akuntansi Keuangan, Ikatan Akuntan Indonesia, Ketua Departemen Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, UI. Saat ini, beliau juga menjabat sebagai Anggota Senat Akademik Fakultas Ekonomi dan Bisnis, UI, Komisaris Independen, ketua Komite Audit, dan anggota Komite Pemantau Risiko, PT Prudential Life Assurance Indonesia, Anggota Komite Audit PT Bintraco Dharma Tbk., Anggota Komite Audit, PT Keramika Indonesia Assosiasi Tbk., dan Anggota Komite Audit, PT Kokoh Inti Arebama Tbk. Beliau tidak memiliki hubungan afiliasi dengan anggota Dewan Komisaris, Direksi dan Pemegang Saham Pengendali.

Ancella Anitawati Hermawan

Anggota Komite Audit
Lihat Profil

FOLLOW US ON